Belum Lama Berdiri, Perusahaan Jasa Konstruksi Menang Tender Hingga Puluhan Miliar

  • Bagikan
IMG_20220607_211125

Bogor | fwbbnews.com – Belum lama berdiri salah satu perusahaan jasa konstruksi di Kabupaten Bogor sudah bisa memenangkan tender Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) hingga puluhan miliar.

Menurut B.E.Kusuma dalam syarat administrasi, perusahaan jasa kontrusi yang baru berdiri kurang dari 3 tahun, memang tidak dipersyaratkan untuk memiliki pengalaman pekerjaan konstruksi. Maknanya, Perusahaan yang baru berdiri tersebut dapat dinilai memenuhi persyaratan secara Administrasi untuk mengikuti tender.

“Namun yang jadi persoalan, bagaimana dengan penilaian syarat teknis kualifikasinya yang menilai apakah perusahaan yang baru berdiri tersebut dinilai memenuhi syarat kemampuan dasar berdasarkan hasil Nilai Pengalaman Tertinggi (NPT)-nya, untuk melaksanakan pekerjaan Konstruksi secara kompleksitas pekerjaan,” kata dia di Bogor, Selasa (7/6/2022).

Kesimpulannya, perusahaan jasa konstruksi yang baru berdiri memang memenuhi syarat administrasi, tetapi kepastian bisa memenuhi syarat kemampuan dasar-nya dapat dinilai sangat diragukan karena tidak memiliki pengalaman sama sekali dalam melaksanakan pekerjaan konstruksi.

“Perusahaan yang sudah berpengalaman bertahun-tahun melaksanakan pekerjaan konstruksi saja banyak gugur tender dengan alasan panitia ULP karena tidak menggambarkan penguasaan terhadap pelaksanaan pekerjaan, apalagi yang tidak memiliki pengalaman sama sekali dalam melaksanakan pekerjaan konstruksi.” tuturnya.

Sementara itu, Direktur Perencanaan, Monitoring dan Evaluasi Pengadaan dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Fadli Arief mengatakan, arti memiliki pengalaman paling sedikit 1 dalam 4 tahun terakhir adalah bahwa perusahaan yang sudah berdiri 4 tahun atau lebih, minimal punya 1 pengalaman (bukan perusahaan yang tidur red). Sedangkan untuk perusahaan baru, tidak disyaratkan memiliki pengalaman,” kata dia.

Ketika disinggung maksimal berapa kegiatan proyek yang bisa kerjakan oleh Commanditaire Vennootschap (CV), Fadli Arif mengatakan, tergantung klasifikasi usahanya, jadi bukan tergantung bentuk hukum badan usahanya. (***)

 

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *